Hampir seminggu sudah kami belajar di kelas menulis online. Seperti yang kita ketahui nama grupnya adalah Nulis & Ngeblog itu Asyik. Kelas ini di mentorin oleh Kak Raihana sebagai mentor untuk menulis dan Ci Maria Magdalena sebagai mentor membuat blog.
Grup yang tidak pernah sepi,
selalu ada pesan-pesan yang masuk dari anggotanya. Kalau seharian tidak dibuka
pasti chatnya sudah hamper ribuan. Bayangkan…Heboh dan fun tentunya,dan setiap
hari selalu ada tugas yang perlu dikerjakan, tidak ada setoran tugas,siap-siap
keluar dari grup.Itu adalah salah satu komitment untuk mengikuti grup ini.
Saya senang masuk grup
ini, teman-temannya bervariasi dan mempunyai semangat yang tinggi, beberapa ada yang sudah mempunyai blog sendiri . Hal itu membuat saya menyemangati diri sendiri,tidak boleh putus asa, apalagi materinya diberikan secara gratis.hehehe.. Terimakasih buat Kak
Irai dan Ci Mar buat pelajarannya ya.
Saya jarang menulis caption di FB, karena tidak tahu mau
nulis apa 😁. Besok hari terakhir kelas menulis, sedih dan merasa kehilangan deh. Rasanya
masih pengen di perpanjang materi menulisnya karena ,saya masih merasa kurang
bisa menulis dengan ejaan dan tata bahasa yang baik dan benar. Semoga besok
bisa menulis lebih baik lagi yaa. Fighting, kata orang korea di drakor 😋.
Don’t worry be happy.Yuk belajar bahasa Indonesia pelan-pelan.
Best Regard,
Imelda 😊
4 Komentar
group yang seru dan asyikkk
BalasHapusIyah ..betul sekali..thank you sudah mampir ya..
BalasHapusSekarang udah bisa nulis di status FB kayaknya, ya? 😁
BalasHapusTerima kasih untuk tulisannya dan jangan berhenti belajar untuk menjadi lebih baik.
Tulis di fb masih malu kak😊
Hapus